Minggu, 10 Januari 2010

Kejujuran sang bocah gembala

 Kejujuran sang bocah gembala


 

Hari itu matahari bersinar terik ,Abdullah bersama dengan khalifah Umar Bin Khattab dalam perjalanan dari Madinah menuju Mekkah. Di tengah jalan beliau bertemu dengan seorang bocah yang sedang menggembala domba,jumlahnya banyak sekali hingga hamper menutupi lereng bukit.Tiba –tiba saja muncul sebuah ide dalam benak Khalifah Umar untuk menguji kejujuran bocah gembala tersebut.
“Wahai anak gembala, aku ingin membeli seekor ternakmu!” Kata Khalifah Umar Bin Khattab. “Kambing ini milik tuanku.Aku hanya seorang budak gembala.”jawab bocah gembala. Umar pun kembali berkata “Kambing ini banyak sekali,tuannmu tidak akan tahu kalau berkurang satu . Atau kamu kan bisa bilang kalau kambingnya di makan srigala atau hilang.”
Bocah gembala itu terdiam , dan dipandangnya wajah Umar Bin Kattab dalam-dalam Khalifah Umarpun sampai tak kuasa membalas tatapan sang bocah. Bocah gembala itu lalu mengeluarkan kalimat yang menggetarkan hati Khalifah Umar, “Fa ainallah ? Tuan saya memang tak melihat , tapi Tuhannya tuan saya Maha melihat. “
Umar bin Khattab dikenal sebagai seorang Khalifahn yang pemberani, berwibawa, dan ditakuti, yang tak pernah gentar menghadapi musuh sekuat apapun. Namun, ketika mendengar ucapan budak gembala tersebut beliau langsung gemetar dan hampir jatuh pingsan . Kemudian beliau tak kuasa menahan tangisnya, kalimat pendek yang diucapkan secara spontan oleh bocah gembala begitu menghujam kedalam dadanya dan sekaligus menyadarkan kita akan keneradaanNya sekaligus tanggung jawabnya di hadapanNya kelak.
Khalifah Umar membawa gembala yang berstatus budak itu ke tuannya. Beliau menebus budak tersebut. “Dengan kalimat tersebut ( Fa ainallah? ) telah kumerdekakan kamu dari perbudakan, dengan kalimat itu Insya Allah kamu akan merdeka pula di Akhirat kelak .”
Keyakinan sang budak bahwa Allah senantiasa menyaksikannya mengantarkannya pada sebuah kebebasan.


2 Orang berbicara:

sebuah teladan agung...good post

subhsnsllah..sungguh menggertarkan hati..^_^

Posting Komentar

Related Posts with Thumbnails Daftar di PayPal, lalu mulai terima pembayaran menggunakan kartu kredit secara instan. readbud - get paid to read and rate articles